Lomba ARDASIA
Rabu, 28 Maret 2018
Add Comment
Membangun Jiwa Seorang Paskibra Lebih Disiplin, Kreatif dan Inovatif, MAN 7 Jakarta Selenggarakan ARDASIA
Jakarta (Humas MAN 7
Jakarta) – MAN 7 Jakarta selenggarakan perlombaan Paskibra tingkat SMP/MTs
Se-derajat, dan tingkat SMA/MA Se-derajat di wilayah JABODETABEK (Open). Dengan
penuh khitmad, seluruh peserta melakukan
apel pembukaan kegiatan ARDASIA (ajang kreatifitas
pemuda Indonesia) di lapangan MAN 7 Jakarta. (25/11)
“Dengan adanya ARDASIA
bisa membangun Jiwa yang lebih disiplin, kreatif dan inovatif sesuai dengan
tema yang ada” ujar Triisnadian dalam
sambutannya pada apel pembukaan. “Diharapkan juga terbangunnya tali silaturahmi
antar sekolah berjalan dengan baik” sambung Triisnadian, kepala MAN 7 Jakarta.
Lomba ARDASIA ini diikuti
oleh 23 peserta SMP/MTs Se-derajat (25/11) dan 34 peserta SMA/MA Se-derajat (26/11) diwilayah JABODETABEK (Open). Ada pula
peserta yang dari luar Pulau Jawa. Technical Meeting dilakukan terlebih dahulu
pada Sabtu (21/11) di MAN 7 Jakarta.
“Tim juri berasal dari TNI
yang terdiri dari 5 orang dengan kriteria penilaian meliputi PBB (Peraturan
Baris Berbaris), VAFOR (Variasi Formasi) dan kostum” ungkap Yusridah, M.Si
selaku pembina osis MAN 7 Jakarta. “Peserta terjauh berasal dari Medan” lanjut
Yusridah, M. Si.
Bagi penonton yang masuk
dikenakan tiket dengan harga Rp 15.000,00. Dan pembelian tiket ini akan diundi
untuk diberikan 2 buah Handphone sebagai Doorprizenya.
“Kegiatan ini awalnya terinspirasi dari
lomba-lomba yang kami ikuti. Kami tidak menyangka bahwa ARDASIA ini berjalan
dengan lancar dan sukses,” Ujar Syifa Fauzia siswa MAN 7 Jakarta yang menjadi
salah satu panitia ARDASIA. “Rasa bangga, karena MAN 7 baru pertama
menyelenggarakan kegiatan ini, dan langsung mendapat respon dan diikuti oleh
peserta dari luar pulau” sambung Syifa Fauzia. /Elin.
0 Response to "Lomba ARDASIA"
Posting Komentar